OMICRON



Sekarang banyak beredar kasus Virus Omicron sebenarnya apa sih Virus Omicron itu? 

Virus Corona varian Omicron merupakan jenis virus Corona yang baru saja ditemukan. Virus ini menimbulkan kekhawatiran di tengah masyarakat karena penularannya diketahui lebih cepat dan lebih mudah daripada varian lainnya.


Namun, bagaimana dengan gejalanya?

Ada beberapa gejala COVID-19 varian Omicron yang perlu dikenali, di antaranya:


1. Sakit kepala Gejala Omicron yang banyak dikeluhkan pasien adalah sakit kepala. Sakit kepala diketahui merupakan salah satu gejala yang paling umum akibat infeksi Covid-19. Sakit yang dirasakan oleh penderita adalah 

- Nyeri atau sakit kepala sedang hingga berat 

- Kepala terasa berdenyut, menekan, atau menusuk 

- Sakit kepala dapat terjadi di kedua sisi kepala Sakit kepala berlangsung selama lebih dari tiga hari dan tidak mampu diobati dengan obat penghilang rasa sakit biasa.

2. Sakit tenggorokan Banyak pasien Omicron melaporkan bahwa mereka menderita sakit tenggorokan yang kerap dialami saat pilek maupun radang tenggorokan. Studi ZOE Covid mencatat, gejala sakit tenggorokan akibat infeksi Covid-19 cenderung ringan dan berlangsung kurang dari lima hari. 

3. Batuk Batuk terus-menerus umumnya menandakan gejala Covid-19.  Adapun gejala batuk yang berkaitan dengan infeksi Covid-19 biasanya batuk kering, bukan batuk berdahak. Gejala ini juga bisa berlangsung sekitar empat atau lima hari bergantung pada derajat penyakit. 

4. Demam. Pada awalnya tubuh akan merasa dingin hingga menggigil. Gejala ini akan dirasakan selama lebih dari 2 hari. Jika mengalami gejala ini disarankan untuk segera memeriksakan diri dan juga tes Covid-19. 

5. Nyeri Otot. Pasien positif Omicron akan mengalami nyeri otot terutama pada persendian tubuh. Nyeri otot ini bisa berlangsung selama beberapa hari. Namun tingkat sakitnya tidak terlalu parah, pasien masih bisa beraktivitas normal. 


Lalu bagaimana cara pencegahannya?

Virus Omicron dapat dicegah dengan cara:

1. Vaksinasi lengkap dan booster

2. Memakai masker dengan baik

3. Menjaga jarak

4. Menghindari keramaian 

5. Rajin mencuci tangan

6. Menjaga daya tahan tubuh

7. Tingkatkan ventilasi udara dalam ruangan


Lantas apakah ada cara penyembuhan jika sudah terkena virus Omicron?

Tentu saja ada yaitu dengan cara:

1. Istirahat yang cukup 

istirahat yang cukup dan jangan kelelahan berguna untuk membantu proses penyembuhan agar berjalan dengan efektif.

2. Makan makanan yang bergizi 

Pasien dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan bergizi, seperti ikan, sayuran, vitamin, hingga buah-buahan sebagai cara mengatasi Omicron di rumah.

Usahakan untuk menghindari makanan gorengan hingga lemak yang berlebihan ya.

3. Olahraga

Pasien dianjurkan olahraga namun dalam intensitas ringan. Olahraga seperti ini dapat membantu memulihkan kondisi. Dengan catatan, jangan sampai tersengal dan kehabisan nafas. Itu sudah menjadi tanda olahraga berat yang justru bisa berdampak buruk. 

4. Berjemur

Pasien COVID-19 bisa melakukan jemur badan di teras rumah secara rutin dengan rentang waktu 10-15 menit sebagai cara mengatasi Omicron di rumah.


https://www.alodokter.com/ketahui-gejala-varian-omicron-dan-cara-menanganinya


Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "5 Ciri-ciri Gejala Covid-19 Varian Omicron yang Paling Banyak Dirasakan Pasien", Klik untuk baca: https://kesehatan.kontan.co.id/news/5-ciri-ciri-gejala-covid-19-varian-omicron-yang-paling-banyak-dirasakan-pasien?page=all.


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Komentar